Selasa, 05 Juni 2012

Surat Cinta untuk US-IC

US-IC (United State International Class)

Di sela-sela ujian kali ini, saya nyempetin waktu buat nulis “surat cinta” ini untuk teman sekelas saya. Sebenernya surat cinta ini telah terkonsep cukup lama didalam otak saya, tetapi baru kali inilah saya meluapkannya ke dalam tulisan. Padahal ini masih ujian loh pemirsa. ok lets star it!!!


Hey, kelas kece! Sudah berapa bulankah kita bersama? Sudah berapa ratus harikah kita habiskan dengan canda dan tawa, suka dan cita bersama? Semua berjalan begitu seru dan menyenangkan, masa adaptasi berjalan begitu indah. Kita telah melewati beberapa bulan untuk saling berkenalan dan kita layaknya keluarga yang utuh. Cinta memang bisa datang karena terbiasa, mungkin karena kita seringkali bertemu dan terbiasa saling berbagi, maka rasa kecintaan itu hadir tiba-tiba. Kita menamai kelas ini US-IC (United States International Class), dengan pesonanya yang indah, dengan kepolosan khas anak SMA lainnya.

Siapa yang sangka? Tiba-tiba saja takdir mempermainkan pertemuan kita di sini, bermacam suku, agama, dan ras turut serta dalam pertemuan ini. Bukankah perbedaan itu indah? Begitu juga dengan kita, 31 siswa yang memiliki perbedaan tapi mampu bersatu hingga terlihat memiliki banyak kesamaan.

Apa yang kalian cari di kelas ini? Tujuan kita sama, visi kita juga sama, masuk sekolah bersama, maka lulus pun juga harus bersama. Ingat betapa indahnya jam pelajaran tambahan saat sore hari? Wajah kita yang terantuk di ujung kantuk masih saja bersemangat untuk melahap habis rumus dan angka, papan tulis masih saja menggoda kita dengan tubuh putih mulusnya. Betapa indahnya jam pelajaran tambahan.

Inilah kita, ada Ade Aulia Arif dengan suara lantangnya yang seringkali dirindukan pendengarnya, Alex Hamonangan Gultom si gokil dan narsis, Angga Nugraha Rianjaya cowok yang sering datang terlambat saat kerja kelompok, Anggita Devi Perwari yang bijaksana dan si calmgirl, Annisa Ul-Ulya si cewek manis yang imut, Dini Alvionita sang penghentak lantai yang hobinya menulis, Dika Fitra Ramadhan yang hobinya suka terlambat kalo datang ke sekolah, si cantik dan disiplin Estiani Nur, Iser Randa Pratama yang suka tidur di kelas, Jefry Sialagan sang pemain bola, Laura Artha Manopa Siantury si pembaca novel yang hobinya ngomongin korea, Lufita yang jago nari, Muhammad Agung Mastrimo yang menyebalkan, Muhammad Adli Fikri si alim yang jenius dan jago matematika, Muhammad Amirul Mukmin si cowok update yang jadi bula-bulanan anak kelas, Muhammad Fikri Yovega si pendiem tapi kalo udah gokil nyebelin banget, Muhammad Saddam Husaini sang calmboy, dan ada Maria Tanti si cute, miss galau  dan super lemot tapi asyik kok.

Subjektifkah penilaianku? Setidaknya, itulah yang kutahu dari kalian. Oh iya! Masih ada lagi anak-anak dengan talenta menarik seperti Merdianty Puspita Sari teman sebangku yang kece dan memiiliki suara yang sangat bagus saat menyanyi, Ming Susanti yang rajin,  Novita Isvatul Toyibah Miss Universe ala US-IC, Nurhuda Dwi Utami yang cantik dan super jail, Riri Oktavia Sari yang mempunyai suara yang khas saat sedang tertawa, ada si cantik dan si moody Rizka Yuliarji, Rosadi sang atlete yang super lemot, Selly Shafitri sang putri yang fashionable,  Shaiba Amalia yang cerdas dan pintar, Sherly Wulandari yang suka ALL ABOUT KOREA gokil crazihh dan selalu menemaniku tertawa hingga terbahak-bahak, Sinta Liputri si fotogenic dan jago maen alat music, dan Tiara Gemitapia yang super baik.

Inilah kita! Dengan talenta yang berbeda, dengan asal-usul yang tak sama, setidaknya Tuhan punya rencana besar saat mempertemukan dan menyatukan kita di kelas ini. Itulah yang saya tau tentang kalian selama ini Ada banyak alasan mengapa saya mencintai kelas ini :)

2 komentar: